2:48 PM
0

DeZir merupakan mobil konsep tenaga listrik yang dikembangkan oleh pabrikan Renault. Bodi mobil ini dibalut menggunakan Kevlar, bahan yang ringan namun kuat yang biasa digunakan untuk membuat rompi anti peluru. Tulang-tulangnya menggunakan baja turbular yang biasa digunakan dalam konstruksi mobil-mobil balap. Itulah mengapa mobil ini menjadi sangat ringan.

Dibawah lelukan body cantiknnya terdapat motor listrik sebagai penggerak utama, sehingga mobil ini dipastikan bebas emisi gas buang (Zero Emition). Huruf Z pada kata DeZir bermakna Zero yang merupakan symbol dari nol emisi gas buang tersebut.

Seperti pada mobil listrik keluaran Renault yang lain, mobil ini dibekali dengan teknologi baterai Quick Dropp yang diklaim mampu menggelontorkan DeZir hingga 100 mil, dan batterai tersebut dapat dicas untuk mengisi 80% dari total kapasitas hanya dalam waktu 20 menit saja.

Tidak hanya nol emisi gas buang, menurut pihak Renault mobil ini juga memiliki performa yang cukup bagus. Motor yang digunakan dapat menghasilkan tenaga hingga sebesar 148 bhp dan dapat berakselerasi dari posisi 0 hingga 62mph hanya dalam waktu 5 detik.
Selain itu, DeZir juga menggunakan sistem pemulihan energi pengereman untuk mengganti energi yang hilang pada saat mengerem.

Sayangnya menurut pihak Renault mobil ini tidak akan masuk dapur produksi secara utuh, mungkin hanya bagian-bagian tertentu dari teknologinya yang akan diaplikasikan pada mobil-mobil baru keluaran Renault berikutnya. Sumber

 

0 comments:

Post a Comment